Pitch Black Ritual



Danger Level : 
Medium to High

What you need :
- Cermin yang cukup besar untuk menampilkan badan anda minimal dari perut sampai kepala
- Kamar yang gelap gulita, bisa kamar apa saja yang penting kalau lampunya dimatikan, tidak ada cahaya yang masuk dari luar (kalau ada jendela bisa ditutupi kain hitam)

- Lilin besar yang minimal bisa nyala satu jam, dan kalau dinyalakan cukup untuk menerangi permukaan cermin
- Handphone yang ada alarm

How to play :

1. Pertama, pastikan kamar yang akan dipakai benar-benar gelap gulita. Tutupi jendela dengan kain hitam, tutup celah antara pintu dan lantai, singkirkan semua alat elektronik yang ada lampunya (charger, alarm, dll, kecuali handphone, boleh dibawa tapi pastikan di-lock).

2. Siapkan meja dan kursi. Letakkan cermin di atas meja, di bagian ujung. Tinggi cermin yang diletakkan di atas meja harus pas dengan tinggi anda kalau berdiri, supaya anda tidak perlu duduk.

3. Ambil kursi dan letakkan di depan meja. Letakkan lilin di atas kursi. Posisikan supaya lilinnya tidak kelihatan di bayangan cermin waktu anda bercermin, tapi cukup terang untuk menerangi cermin walaupun samar-samar.

4. Tidur di kamar lain, minimal dua jam. Setel alarm tepat jam 12 malam.

5. Bangun dan masuk ke kamar yang sudah disediakan. Hati-hati jangan sampai menabrak apapun, kalau bisa hafalkan dulu letak barang-barang sebelum tidur.

6. Nyalakan lilin.

7. Letakkan telapak tangan kiri anda (kanan kalau untuk orang kidal) di permukaan cermin, tapi jangan menutupi wajah anda.

8. Tatap mata anda tanpa berkedip dan dengan konsentrasi penuh.

9. Bernapaslah pelan-pelan, tarik napas panjang, hembuskan pelan-pelan, terus sampai anda bernapas seperti itu secara natural.

10. Lihat baik-baik perubahan yang akan terjadi.

How to End :

1. Bernapaslah seperti biasa dan tutup mata anda beberapa saat.

2. Buka mata anda, nyalakan lampu.

3. Matikan lilin.

4. Tutupi cermin yang dipakai dengan kain apa saja selama beberapa hari.

Keterangan :

Ada penjelasan ilmiah untuk permainan ini. Secara ilmiah, menatap bayangan anda sendiri di cermin dalam waktu lama, apalagi dalam keadaan gelap gulita, akan membuat otak anda bosan, sehingga otak anda memutuskan untuk memainkan "trik" ke kelima indra anda, terutama mata.
Mungkin anda bakal melihat wajah anda berubah, atau suasana di sekitar anda berubah. Mungkin tangan anda yang menempel di cermin akan merasa cermin di bawah telapak anda berubah material, bergejolak, dan lain-lain.

Namun, jangan sekali-kali mencoba memainkan permainan ini dengan kaca jendela. Cermin adalah salah satu sarana yang aman karena cermin hanya berfungsi satu arah, sedangkan jendela...

Well, anda bisa saja mengundang mereka masuk.

About Unknown

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.